Selain berakting dengan matanya, Jo In Sung sekali lagi mengesankan pemirsa dengan akting yang luar biasa melalui tangannya.
Aktor yang saat ini muncul di drama SBS yang tayang Rabu-Kamis “That
Winter, The Wind Blows” (ditulis oleh Noh Hee Kyung, disutradarai oleh
Kim Kyu Tae) dan memainkan karakter Oh Soo, seorang penjudi poker
profesional yang menawarkan diri menjadi saudara bagi Oh Young
(dimainkan oleh Song Hye Gyo).
Dalam drama yang ditayangkan pada 14 Februari dari drama itu, Jo
In Sung menambahkan kehidupan yang lebih kepada karakter yang
diperankannya dengan pekerjaan teliti dari tangannya. Oh Soo mungkin
tampak dingin di luar, tetapi itu untuk mempertahankan diri dari rasa
sakit di dalam dirinya.
Khususnya, Jo In Sung berhasil memberikan keseriusan karakter saat ia
sangat merenungkan antara jalan hidup dan mati, semangat saat ia
berjuang untuk tetap hidup, dan kepandaian saat ia berusaha keras untuk
menjadi kakak yang nyata bagi Oh Young. Dia melakukan berbagai akting
dengan serius.
Selain itu, aktor tersebut juga mengungkapkan perasaan halus dia
untuk Oh Young dengan akting dari tangannya dan menyelesaikan adegan
sakit hati. Ini memotivasi penonton untuk lebih terlibat dalam drama.
“That Winter, The Wind Blows” terdiri dari total 16 episode dan
bercerita tentang Oh Soo yang ditinggalkan oleh orang tuanya di masa
kecilnya, mengalami kegagalan dalam cinta pertamanya, dan hidupnya dulu
tak berarti, dan tentang Oh Young yang orangtuanya bercerai, kehilangan
saudara, dan kehidupan keras setelah tiba-tiba ia kehilangan
penglihatannya. Mereka berdua menemukan harapan dan cinta sejati dalam
hidup mereka yang dingin dan kesepian.
No comments:
Post a Comment